Sabtu, 15 Mei 2010
Terry Puas Bisa Cetak Sejarah
Determinasi pemain Chelsea mengantarkannya meraih gelar ganda dan menyamai rekor klub-klub 'big four'.
Chelsea akhirnya menyamai sukses klub-klub big four. Untuk pertama kalinya dalam sejarah klub, Chelsea meraih gelar ganda.
Chelsea mengawalinya dengan memenangi Liga Primer Inggris, pekan lalu. Selanjutnya, The Blues memastikan gelar kedua saat merebut Piala FA dengan mengalahkan Portsmouth 1-0 di Wembley, Sabtu (15/5).
"Kami benar-benar puas dan senang karena mengantarkan klub membuat sejarah. Ini menjadi musim yang luar biasa bagi kami," ujar kapten John Terry.
Ditambahkannya, "Kami sangat termotivasi untuk membuat sejarah bagi klub. Dan, kami telah melakukannya."
Meski demikian, ia tak memperkirakan Chelsea harus bekerja keras menaklukkan Portsmouth yang sesungguhnya menempati peringkat paling bawah dan terdegradasi ke Divisi Championship musim depan. Bahkan satu-satunya gol Chelsea dicetak Didier Drogba dari tendangan bebas.
Terry menyalahkan kondisi lapangan di Wembley yang kering dan tidak rata. Kondisi lapangan yang buruk menyulitkan pemain.
"Menurut saya, lapangannya memang sangat buruk. Lapangannya kering dan tidak rata," jelasnya.
Hanya, Chelsea memang harus bekerja keras untuk menaklukkan Pompey. Bagaimana tidak. Mereka memiliki lima sampai enam peluang yang membentur tiang gawang di babak pertama. Bahkan mereka nyaris ketinggalan bila penalti Kevin-Prince Boateng tidak gagal.
"Kami memiliki banyak peluang. Lima atau enam tendangan kami masih membentur tiang. Namun itu menunjukkan kami memiliki kualitas dan saya yakin gol akan tercipta," jawab Terry.
"Dengan Didier dan [Frank] Lampard, kami tetap konsisten terhadap apa yang kami lakukan. Kami mampu mengontrol pertandingan dan lawan tak memiliki banyak peluang mencetak gol," simpul Terry.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar